"Welcome"

Senin, 22 Oktober 2012

Pengolahan Air Membawaku ke IPB :)

Inovasi Never Ending... Pengalaman baru lagi buat aku dan temen-temen, Kabul Budi Dwi Cahyo dan Febrinaldy Syafnii. Tanggal 05 Oktober 2012, adalah hari kami bertiga berangkat ke Bogor, dan Alhamdulillah perjalanan kami lancar sampai di Kampus Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelalutan IPB jam 07.00 WIB, 06 Oktober 2012. 
Hari pertama di Bogor  menyenangkan bersama dengan anak-anak HIMAKUA IPB jalan-jalan di sekitar tempat kami menginap di Wisma Amarilis. Malam harinya, kami menyiapkan untuk presentasi di Auditorium FPIK pada pagi harinya. Alhasil kami bertiga menyelesaikan powerpoint yang alhamdulillah bisa dikatakan menarik.
08 Oktober 2012 pagi di Auditorium FPIK IPB
Kami bertiga sebagai presentator ketiga setelah Universitas Brawijaya pertama dan Universitas Gadjah Mada kedua. Dan waktu tiba ketika kita menyampaikan materi "PENETRASI", terlihat antusias mahasiswa/i angkatan 46 dan 47 dari FPIK (mungkin karena kami bertiga sangat sesuatu yaa?) :D

Metode “Penetrasi untuk Penyediaan Air Kolam Ramah Lingkungan bagi Ikan Lele" adalah judul yang kami bawa dari Jogja keBogor. Alhamdulillah, membawa kami mendapatkan JUARA I dan mengalahkan kedua UNIV yang juga hebat-hebat. Hadiahnya gag tangung-tanggung 2 Juta Rupiah, Sertifikat dan Trophy :).
Ternyata tulisan yang sederhana juga bisa menjadi sesuatu yang HEBAT.
(: Maju Terus Indonesiaku :) 
 
Berikut ini tulisan kami bertiga tentang pengolahan  air :

Metode ''Penetrasi'' Untuk Penyediaan Air Kolam Ramah Lingkungan Bagi Ikan Lele
Cool Transparent Green Pointer Cool Transparent Green Pointer